Mustofa (berkopiah) memimpin rapat pleno minggu terakhir bulan Juli 2019, Senin (29/7).

Mustofa (berkopiah) memimpin rapat pleno minggu terakhir bulan Juli 2019, Senin (29/7).

TULUNGAGUNG (kpu-tulungagungkab.go.id) – Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Tulungagung (KPU), Senin (29/07/2019), menggelar rapat pleno ke lima pada Bulan Juli 2019. Rapat pleno ini untuk mengevaluasi sekaligus mereview kegiatan KPU Tulungagung pada minggu sebelumnya.

Hadir dalam rapat pleno yang dipimpin langsung Ketua KPU Tulungagung, H Mustofa SE MM, ini seluruh komisioner KPU Tulungagung, Sekretaris KPU Tulungagung, Drs Mundiyar, dan semua Kasubbag Sekretariat KPU Tulungagung.

Menurut Mustofa, ada tiga agenda utama yang dibahas dalam rapat pleno hari ini, Senin (29/07/2019). Yakni, agenda peninjauan kembali kegiatan yang sudah dilaksanakan pada minggu ke empat bulan Juli, rencana kegiatan akhir bulan Juli dan agenda undangan peringatan Hari Koperasi.

“Beberapa kegiatan pada minggu lalu kami review kembali. Seperti di antaranya pelaksanaan kegiatan evaluasi fasilitasi kampanye dan pelaksanaan pembukaan kotak suara pemenuhan data DPK,” ujarnya.

Dalam rapat pleno ini, Mustofa juga meminta para komisioner KPU Tulungagung untuk menyampaikan hasil evaluasi terkait kegiatan yang dilakukan divisinya masing-masing pada minggu ke empat bulan Juli 2019.

Sedang Mundiyar dalam rapat pleno menyampaikan laporan di antaranya terkait anggaran PPK dan rencana lelang kotak suara. “Untuk lelang kotak suara eks pemilu sudah ditindak lanjuti dengan mengirim surat kepada KPKNL di Malang. Untuk pelaksanaan lelang dan personel akan dilakukan oleh petugas dari KPKNL,” paparnya.

Diakhir rapat pleno, Mustofa menandaskan permintaannya agar perbaikan Rumah Pintar Pemilu (RPP) Reyog Kendhang KPU Tulungagung disegerakan. Ia berharap RPP tersebut dapat kembali seperti sediakala dan siap dalam menerima pengunjung.