Kegiatan Halal Bi Halal tahun ini dilakukan secara daring.

Kegiatan Halal Bi Halal tahun ini dilakukan secara daring.

Tulungagung (kpu-tulungagungkab.go.id.) –Bertempat di kantor KPU Tulungagung, Komisioner dan Sekretaris KPU Tulungagung mengikuti halal bi halal dan pengarahan umum KPU yang di selenggarakan oleh KPU Provinsi Jawa Timur di mulai pukul 10.00 WIB – selesai. (02/06)

Halal Bi Halal diikuti anggota KPU RI, Ilham Saputra, Divisi Sumber Daya Manusia, Organisasi, Diklat dan Litbang, anggota KPU Provinsi Jawa Timur, dan seluruh anggota KPU, Sekretaris kab/kota se-Jawa Timur. Kegiatan tersebut juga membahas beberapa persiapan dan kesiapan KPU daerah dalam melaksanakan Pilkada Desember nanti dengan kondisi pandemi covid-19.

Ketua KPU Provinsi Jawa Timur, Choirul Anam dalam sambutannya mengatakan selamat merayakan Idul Fitri Minal Aidin Wal Faizin dan menyampaikan kepada KPU RI,  bahwa 19 kab/ kota siap melaksanakan pilkada pada bulan Desember nanti. Pada saat ini alokasi anggaran pilkada sudah di terima KPU kab/kota yg mencapai 1 trilyun 30 miliar. “Untuk kesiapan tersebut, kami KPU Provinsi Jawa Timur mengagendakan beberapa rakor via daring minggu ini, salah satunya rakor pemuktahiran data pemilih dan tindak lanjut badan ad hoc”. tutur Choirul Anam.

Anggota KPU RI, Ilham Saputra menyampaikan bahwa ada protokol covid dalam pelaksanaan pilkada nanti. contohnya dalam teknis pelaksanaan pemungutan suara di TPS. rancangan protokol covid pilkada masih mau di bahas KPU RI dengan DPR Komisi 2, pemerintah pusat. kemendagri. kemenkes, dan kemenkeu.”yang jelas KPU tidak akan bisa berjalan sendiri dalam pelaksanaan pilkada Desember nanti tanpa di dukung oleh semua pihak, apalagi dalam kondisi pandemi covid-19. Apapun nanti keputusan KPU RI, teman teman KPU di daerah harus menyikapi dengan arif. tetap profesional, sesuai protokol covid dan melaksanakan juklak juknis panduan pilkada 2020 secara benar” pesan Ilham Saputra.

Kegiatan Halal Bi Halal juga di warnai beberapa sambutan dari anggota KPU Provinsi Jawa Timur dan beberapa tanggapan anggota kab/kota kaitannya kesiapan pilkada nanti. (amr).