Sholat Dhuhur berjamaah dilanjutkan dengan Kultum diikuti oleh seluruh Komisioner dan Staf Sekretariat KPU Kabupaten Tulungagung. (4/4/2022)
Kultum perdana Ramadhan tahun ini diisi oleh M. Arif, Komisioner Divisi Teknis Penyelenggaraan. (4/4/2022)

Tulungagung (kpu-tulungagungkab.go.id) Memasuki bulan Ramadhan 1443H Tahun 2022, KPU Kabupaten Tulungagung mengisi kegiatan sholat Dhuhur dilanjutkan dengan Kuliah Tujuh Menit (Kultum). Sebagai pembuka perdana kultum diisi oleh M. Arif, Komisioner Divisi Teknis Penyelenggaraan, Senin, (4/4/2022) bertempat di Mushola Al-Amin KPU Kabupaten Tulungagung. Diikuti oleh seluruh Komisioner dan Staf Sekretariat KPU Kabupaten Tulungagung.

Mengawali kultum Arif menyampaikan kepada seluruh jamaah sholat Dhuhur bahwa dengan perbedaan awal bulan Ramadhan harus kita sikapi dengan penuh toleransi, “bagi yang mengawali bulan Ramadhan di hari Sabtu juga benar dan yang mengawali puasa Ramadhan hari Minggu juga benar. Jadikanlah  perbedaan ini sebagai rahmad bagi kita semua umat muslim di Indonesia “, ucap Arif.

Seperti yang tertulis dalam Hadist Rasullulah yang berbunyi “Ikhtilafu ummati rahmah “, yang artinya perbedaan umatku merupakan sebuah rahmad, jadi sudah semestinya rahmat itu dimaknai dengan saling melengkapi membangun dan memperbaiki, bukan menjadi perpecahan, terang Arif.

Perlu diketahui bahwa sepuluh hari yang pertama bulan Ramadhan Allah akan melimpahkan rahmat kepada orang-orang yang beriman. “ Jadi dengan mengisi kegiatan Sholat berjamaah Dhuhur dengan kultum tentunya akan menambah keimanan kita kepada Allah SWT, dan nantinya akan kita jadwal secara bergantian siapa saja giliran mengisi Kultum di Mushola Al Amin “, tambah  Susanah (Ketua KPU Kabupaten Tulungagung). (if4)