Para pekerja sedang merakit kotak suara untuk pelaksanaan Pemilukada Tulungagung 2013.

Tulungagung, KPU Tulungagung

KPU Tulungagung, Jumat (14/12), mulai merakit kotak suara untuk pelaksanaaaan pencoblosan dalam Pemilukada Tulungagung 2013. Kotak suara tersebut selama ini tersimpan di gudang Kantor KPU Tulungagung.

Ketua Divisi Logistik dan Anggaran KPU Tulungagung, Drs Maksun Thohir, mengungkapkan perakitan kembali kotak suara karena semakin dekatnya pelaksanaan pencoblosan Pemilukada Tulungagung 2013 yakni tanggal 31 Januari 2013. “Karena itu kotak suara yang ada di gudang kembali dikeluarkan untuk dirakit kembali,” katanya.

Selain itu, menurut Maksun, untuk pelakasanaan pencoblosan Pemilukada Tulungagung 2013, KPU Tulungagung juga menyiapkan bilik suara. Bilik suara ini pun selama ini tersimpan di gudang Kantor KPU Tulungagung. “Saat hari H pelakasanaan Pemilukada Tulungagung 2013 pada tanggal 31 Januari 2013 di setiap TPS (tempat pemungutan suara) dibutuhkan satu kotak suara dan tiga bilik suara. Jadi hitungannya untuk kotak suara satu dikalikan jaumlah TPS dan untuk bilik suara tiga dikalikan jumlah TPS,” paparnya.

Seperti diketahui, jumlah TPS yang telah ditetapkan KPU Tulungagung dalam Pemilukada Tulungagung 2013 adalah sebanyak 1.921 TPS. Menurut Maksun, jumlah kotak suara yang dimiliki KPU Tulungagung sudah sangat cukup untuk kebutuhan Pemilukada Tulungagung 2013. “Dan kami siap untuk mendistribusikannya nanti sampai ke setiap TPS,” tandasnya.