TULUNGAGUNG (kpu-tulungagungkab.go.id) – Pengamanan kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tulungagung di Jl KHR. Abdul Fattah mendapat perhatian khusus dari Polda Jawa Timur. Rombongan dari Kasupdit Lemneg dan VIP Dit Pam Obvit mengunjungi kantor KPU pada Rabu (25/4/2018).
Berdasarkan pantauan tim media KPU, rombongan yang terdiri dari ketua tim AKBP Purnama Budi Suananta, SH., M.Ap., dan staf tersebut didampingi oleh Kasatsabhara Polres Tulungagung AKP Nur Luwi Wibowo. Setibanya di KPU, korps baju cokelat tersebut di sambut oleh komisioner KPU Mohammad Fatah Masrun, M.Si., dan Agus Safei, SH.
Komisioner KPU yang juga sebagai koordinator Devisi Hukum Agus Safei, SH., mengatakan, hingga kini pengamanan kantor KPU selama pelaksanaan pilkada sudah cukup baik. Selain dijaga selama 24 jam, disaat-saat tertentu ada anggota Sabhara yang mengecek langsung ke lokasi.
“Selama ini pengamanan cukup baik,” katanya.
Agus sapaan akrab Agus Safei, SH., melanjutkan, selain melakukan penjagaan kantor, manakala ada kegiatan KPU yang dilaksanakan di luar pihaknya selalu mendapatkan pengawalan dari kepolisian. Otomatis hal ini menimbulkan rasa aman, dan nyaman bagi anggota KPU selaku penyelenggara pilkada.
“Kami berharap, kondusifitas di Tulungagung akan terjaga hingga penetapan bupati dan wakil bupati mendatang,” tukasnya.
Sementara itu, Kasupdit Lemneg dan VIP Dit Pam Obvit Polda Jatim AKBP Purnama Budi Suananta, SH., M.Ap., mengatakan, kunjungannya ke Tulungagung untuk memberikan asistensi kepada pengawal pribadi sejumlah 16 personil. Selain itu, pihaknya meninjau langsung pengamanan ke kantor Panwaslu dan ke kantor KPU.
“Saya lihat cukup baik, sudah sesuai prosedur,” terangnya.
Perwira menengah dengan dua melati tersebut menambahkan, pihaknya berharap komunikasi antara KPU dengan Polres Tulungagung terus ditingkatkan.