Suasana pengarahan tenaga pendukung dan administrasi Pilkada 2018 KPU Tulungagung di Media Center. (4/9)

Suasana pengarahan tenaga pendukung dan administrasi Pilkada 2018 KPU Tulungagung di Media Center. (4/9)

TULUNGAGUNG (kpu-tulungagungkab.go.id) Setelah lolos seleksi, 10 tenaga pendukung dan tenaga administrasi untuk Pilkada Serentak Tahun 2018 untuk pertama kalinya masuk kerja di Kantor KPU Tulungagung, Senin (4/9/2017). Mereka diberi pengarahan untuk kegiatan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tulungagung Tahun 2018 tersebut.

Kasubag Umum KPU Tulungagung, Nanang Eko Prasetyo, SE. menuturkan hari pertama masuk kerja bagi 10 tenaga pendamping dan tenaga adminstrasi diutamakan terlebih dulu untuk mendengarkan pengarahan dari Ketua KPU Tulungagung, Suprihno S.Pd, M.Pd. “Pengarahan terkait pekerjaan yang akan ditangani oleh para tenaga pendamping dan tenaga administrasi,” ujarnya.

Selain itu, lanjut dia, kesepuluh tenaga pendamping dan tenaga administrasi itu mendapat penjelasan mengenai jam kerja dan pembagian tugas di masing-masing sub bagian di Sekretariat KPU Tulungagung. “Nantinya semua tenaga pendukung dan tenaga administrasi akan terdistribusi secara merata ke setiap sub bagian,” terang Nanang.

Seperti diketahui, KPU Tulungagung merekrut 10 tenaga pendamping dan tenaga administarsi. Rinciannya,  Tenaga Pendukung sebagai Desain Grafis 2 orang, Protokoler/Costomer Service sebanyak 3 orang, Tenaga IT sebanyak 2 orang, Publik Relation sebanyak 2 Orang dan Driver sebanyak 1 orang.

Sesuai pengumuman KPU Tulungagung nomor : 162/KPU/014.329939/VIII/2017, nama kesepuluh tenaga pendukung dan tenaga administrasi pada Komisi Pemilhan Umum kabupaten Tulungagung yang lolos seleksi untuk mendukung pelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2018 masing-masing adalah, 1. PURBO RAHAYU, 2. RIKKA TRISTIANI,3. IFADIANA SARI, 4. ADHI CAHYA W, 5. YUNNUS WICAKSONO, 6. MUHAMMAD NUR ARIF A, 7. INTAN SARI, 8. MOH.SYAIFUL ARIF, 9. RISTIANA FITRI, dan 10. RUSDYANA ALHABIBI.