Tulungagung, KPU Tulungagung
Guna semakin menyukseskan pelaksanaan Pemilukada Tulungagung 2013, KPU Tulungagung terus melakukan sosialisasi. Minggu (23/12) malam sosialisasi diselenggarakan di Hotel Crown Victory Kota Tulungagung dengan mengundang Ormas, LSM, OKP, Tokoh Masyarakat, Perguruan Tinggi dan Tim Kampanye Pasangan Calon .
Sosialisasi yang dihadiri seluruh komisioner KPU Tulungagung dan Sekretaris KPU Tulungagung, Drs M Mafachir MM tersebut dilanjutkan dengan penandatanganan Pakta Integritas Anggota KPU (selengkapnya baca Anggota KPU Teken Pakta Integritas).
Ketua Pokja Sosialisasi dan Kampanye KPU Tulungagung, Nyadin MAP saat tampil sebagai pemateri mengingatkan agar semua pihak dapat menyukseskan Pemilukada Tulungagung 2013. Jangan sampai ada pelanggaran yang berakibat fatal.
Disebutkan dalam pelaksanaan kampanye Pemilukada Tulungagung 2013, calon dilarang melibatkan di antaranya hakim pada semua peradilan, pejabat BUMD/BUMN, pejabat struktural dan fungsional dalam jabatan negeri, kepala desa atau sebutan lain dan PNS, anggota TNI serta anggota Polri. “Kalau sampai ada PNS yang terlibat dan melanggar, hukuman terberatnya adalah penurunan pangkat setingkat lebih rendah selama tiga tahun, pemindahan dalam rangka penurunan jabatan setingkat lebih rendah, pembebasan dari jabatan, pemberhentian dengan hormat tidak atas permintaan sendiri sebagai PNS dan pemberhentian tidak dengan hormat sebagai PNS,” paparnya menandaskan.
Sebelumnya, Ketua KPU Tulungagung, Suyitno Arman SSos MSi berharap Pemilukada Tulungagung 2013 berjalan sukses dengan tingkat kehadiran pemilih di TPS yang tinggi. Menurutnya angka golput yang tinggi akan mempengaruhi sisi politis pemilu. “Karena itu diharapkan dalam Pemilukada Tulungagung 2013 jumlah kehadiran pemilih dapat dimaksimalkan. Semua warga yang berhak memilih diharapkan hadir di TPS dan melakukan pilihan dengan mencoblos surat suara. Tingkat kehadiran yang tinggi menjadi salah satu ukuran kesuksesan Pemilukada Tulungagung 2013,” tuturnya.